Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2023 SMAN 55 Jakarta berjalan dengan lancar dan sukses. Kegiatan tersebut terjadwal mulai Rabu-Kamis Tanggal 30 s.d 31 Agustus 2023 di laboratorium komputer SMAN 55 Jakarta.
Pelaksanaan ANBK 2023 diikuti 50 orang peserta didik kelas XI dengan tambahan cadangan lima orang peserta didik, menggunakan sistem semi daring karena keterbatasan kualitas jaringan. Namun hal ini tidak menyurutkan semangat untuk tetap mengikuti kegiatan tahunan ini. Pelaksanaan ANBK dilaksanakan sebanyak 2 sesi, dengan menggunakan 2 ruang Laboratorium Komputer, Laboratorium Komputer 1 sebanayak 2 sesi dan Laboratorium Komputer 2 sebanyak 1 sesi, perincian sesi 1 (07.30-09.40), sesi 2 (10.40-12.50). Walaupun disetiap sesinya beberapa siswa kembali login ulang, seluruhnya dapat menyelesaikan soal sampai akhir, turut hadir dalam kegiatan tersebut KASATLAK Kecamatan Pancoran guna memonitoring secara langsung pelaksanaan ANBK.






Recent Comments